Kader Posyandu RW 007 Cipinang Besar Selatan Gelar Layanan ILP untuk Balita dan Lansia

Harmoninews.com (JAKARTA) — Kader Posyandu balita dan lansia RW 007 Kelurahan Cipinang Besar Selatan (CBS), Jakarta Timur, menggelar kegiatan Posyandu ILP (Integrasi Layanan Primer), Kamis (23/1/2026). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya peningkatan pelayanan kesehatan dasar bagi warga, khususnya balita dan lansia.

Posyandu balita dan lansia tersebut rutin dilaksanakan setiap bulan dengan bekerja sama dengan tim tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Cipinang Besar Selatan 1. Pelaksanaan kegiatan ini juga dimonitor langsung oleh Wakil TP PKK Kelurahan Cipinang Besar Selatan, Hj Nani Sumarni, S.Pd.I, bersama jajaran pengurus.

Dalam arahannya, Hj Nani Sumarni menjelaskan bahwa Posyandu ILP merupakan transformasi layanan kesehatan dasar yang mencakup seluruh siklus hidup, mulai dari ibu hamil, balita, remaja, hingga lansia. Menurutnya, konsep ILP bertujuan mendekatkan layanan kesehatan yang komprehensif kepada masyarakat di tingkat lingkungan.

“Dalam pelaksanaannya, kader posyandu fokus pada lima langkah utama, yaitu pendaftaran, penimbangan atau pengukuran, pencatatan, pelayanan kesehatan, dan penyuluhan,” ujar Nani.

Ia menambahkan, pada Posyandu ILP juga dilakukan skrining terhadap 14 penyakit prioritas, seperti diabetes, hipertensi, stroke, penyakit jantung, kanker, dan tuberkulosis. Sementara untuk balita, layanan difokuskan pada imunisasi dan pemantauan status gizi.

Ketua Kelompok PKK RW 007 Cipinang Besar Selatan, Rinawati, S.E., mengatakan kegiatan gebyar posyandu tersebut diikuti oleh balita dan lansia warga RW 007. Pada layanan posyandu balita, dilakukan penimbangan berat badan secara rutin, pemberian imunisasi, serta pencatatan perkembangan balita setiap bulan.

“Untuk lansia, selain penimbangan berat badan, kami juga memberikan pemeriksaan kesehatan seperti gula darah, asam urat, dan kolesterol secara gratis bagi warga RW 007,” kata Rinawati.

Selain pemeriksaan kesehatan, kegiatan posyandu juga diisi dengan penyuluhan kesehatan serta pemberian Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi balita dan lansia. Sebagai bentuk apresiasi atas kehadiran warga, panitia juga membagikan kupon yang dapat ditukarkan dengan bahan pangan seperti sayur-mayur, tempe, tahu, dan buah-buahan.

Melalui kegiatan ini, diharapkan kualitas kesehatan balita dan lansia di RW 007 Cipinang Besar Selatan dapat terus meningkat. Dengan demikian, dapat terwujud generasi penerus yang sehat dan cerdas, serta lansia yang aktif, produktif, dan mandiri.

(M.NUR)

Tuliskan Komentar