Polsek Metro Menteng Amankan Aksi Unras PP AGRA di Plaza Sinarmasland, Situasi Kondusif

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Polsek Metro Menteng melaksanakan pengamanan aksi unjuk rasa (unras) yang berlangsung di Gedung Sinarmas Land Plaza Tower, Jalan MH Thamrin No. 51, Menteng, Jakarta Pusat. Kegiatan pengamanan ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan Polri guna menjamin kebebasan menyampaikan pendapat di muka umum tetap berjalan aman, tertib, dan kondusif. Rabu (28/1/2026)

Aksi unras tersebut digelar oleh massa dari PP AGRA dengan penanggung jawab Saiful Watoni. Sekitar 20 orang peserta aksi menyampaikan sejumlah tuntutan, di antaranya menghentikan penggusuran dan pengusiran petani Padang Halaban dan Ikan, serta mendesak agar seluruh alat berat segera dikeluarkan dari tanah Padang Halaban.

Untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Metro Menteng menerjunkan 10 personel pengamanan yang dipimpin langsung oleh Kompol Leonard Sipahutar. Personel disiagakan di sekitar lokasi aksi dengan pola pengamanan terbuka dan tertutup, mengedepankan pendekatan humanis serta persuasif kepada massa aksi.

Selama berlangsungnya kegiatan, aparat kepolisian melakukan koordinasi dengan koordinator lapangan serta pihak pengelola gedung guna memastikan arus lalu lintas tetap lancar dan aktivitas masyarakat tidak terganggu. Personel juga memberikan imbauan agar massa menyampaikan aspirasi secara tertib dan tidak melakukan tindakan anarkis.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Reynold E.P. Hutagalung menegaskan bahwa Polri hadir untuk menjamin keamanan seluruh pihak. “Kami berkomitmen memberikan pengamanan maksimal pada setiap kegiatan masyarakat, termasuk aksi unjuk rasa. Prinsip kami adalah mengedepankan profesionalisme dan humanisme agar penyampaian aspirasi dapat berjalan aman dan tertib,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Metro Menteng AKBP Braiel Arnold Rondonuwu menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan sesuai prosedur dengan mengutamakan pencegahan. “Personel kami siagakan secara proporsional dan melakukan pengamanan secara persuasif. Alhamdulillah, aksi berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya insiden,” ungkapnya.

Hingga aksi unras berakhir, situasi di sekitar Gedung Sinarmas Land Plaza Tower terpantau aman dan terkendali. Massa aksi membubarkan diri dengan tertib, dan aktivitas masyarakat di kawasan MH Thamrin kembali berjalan normal. Polsek Metro Menteng memastikan akan terus hadir menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Jakarta Pusat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar