Polsek Senen Gelar Apel Ops Cipta Kondisi dan Patroli Gabungan Tiga Pilar

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) — Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Senen menggelar Apel Operasi Cipta Kondisi (Ops Cipkon) yang dilanjutkan dengan patroli gabungan Tiga Pilar di wilayah hukum Polsek Senen, Selasa malam, Januari 2026, pukul 22.00 WIB.

Kegiatan yang berlangsung di halaman Polsek Senen tersebut melibatkan unsur POLRI, Satpol PP, Dishub, serta Koramil. Apel dan patroli gabungan ini dipimpin langsung oleh Perwira Pengendali (Padal) IPDA Yaniaro Lase, S.H., dengan total kekuatan 12 personel gabungan.

Dalam arahannya, IPDA Yaniaro Lase menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh personel Tiga Pilar yang hadir dan siap melaksanakan tugas. Ia menekankan bahwa patroli dilakukan secara mobile untuk menciptakan situasi wilayah Kecamatan Senen yang aman dan kondusif, sekaligus memberikan rasa aman dan tenang kepada masyarakat melalui kehadiran aparat keamanan di lapangan.

“Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, jaga keselamatan dan kesehatan. Niatkan setiap langkah dan keringat sebagai ladang ibadah, karena tugas ini bernilai pengabdian,” ujarnya.

Patroli gabungan menyasar potensi gangguan kamtibmas, baik yang melibatkan orang perorangan maupun kelompok, objek vital, properti, lokasi rawan kamtibmas, serta aktivitas masyarakat dan pemerintahan. Adapun rute patroli meliputi Jalan Kramat Pulo Dalam, kawasan Gelanggang Senen, dan Jalan Kernolong.

Kegiatan Ops Cipkon dan patroli Tiga Pilar ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Senen dalam mengantisipasi kerawanan kamtibmas, sekaligus memperkuat sinergi lintas instansi demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah Jakarta Pusat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Dr. Reynold E.P. Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H., melalui Kapolsek Senen Kompol Widodo Saputro, menegaskan komitmen jajaran Polri bersama Tiga Pilar untuk terus hadir di tengah masyarakat guna mewujudkan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif.

Humas Polres Metro Jakarta Pusat

M.NUR

Tuliskan Komentar