Unit Patko 1011 Laksanakan Patroli Strong Point di Kawasan Ruko Delta Building Antisipasi Kejahatan Jalanan

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) 2 November 2025 — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Metro Gambir, Unit Sabhara Patko 1011 melaksanakan kegiatan patroli strong point di kawasan Ruko Delta Building, Jalan Suryopranoto, Gambir, Jakarta Pusat, pada Minggu siang.

Kegiatan patroli ini bertujuan untuk mengantisipasi potensi 3 Cepu (Curat, Curas, dan Curanmor) serta berbagai bentuk kejahatan jalanan yang dapat mengganggu kenyamanan masyarakat dan aktivitas perkantoran di kawasan tersebut.

Dalam pelaksanaannya, petugas Unit Patko 1011 turut berkoordinasi dan berdialog dengan Bapak Anton, petugas keamanan gedung, untuk memberikan imbauan kamtibmas serta mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap lingkungan sekitar. Para petugas juga menekankan agar keamanan gedung senantiasa melakukan pemantauan secara berkala, khususnya di area parkir dan pintu masuk gedung yang rawan dimanfaatkan pelaku kejahatan.

Seluruh perkembangan kegiatan ini dilaporkan kepada Padal 201 serta Gambir 00 guna memastikan setiap langkah pengamanan berjalan terkoordinasi dengan baik. Situasi di lokasi hingga akhir kegiatan dilaporkan aman dan kondusif, tanpa adanya kejadian menonjol.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengapresiasi kegiatan patroli ini dan menegaskan bahwa kehadiran polisi di titik-titik rawan bukan sekadar rutinitas, melainkan bentuk komitmen Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Patroli seperti ini menjadi bagian dari langkah preventif kami. Polisi hadir di tengah masyarakat bukan hanya untuk menindak, tetapi juga untuk mencegah dan membangun kedekatan dengan warga serta pihak keamanan di lapangan,” ujar Kombes Pol Susatyo.

Beliau juga mengajak seluruh masyarakat untuk turut aktif menjaga keamanan dengan melapor segera bila melihat hal-hal mencurigakan, melalui Bhabinkamtibmas, Polsek terdekat, atau layanan darurat Call Center 110.

Kegiatan berjalan lancar dan menjadi bagian dari upaya berkelanjutan Polres Metro Jakarta Pusat dalam mewujudkan Jakarta yang aman, tertib, dan kondusif.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar