Sambang Kewilayahan, Bhabinkamtibmas Kampung Rawa Serap Aspirasi Warga RW 05

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) — Upaya mendekatkan diri kepada masyarakat terus dilakukan oleh jajaran Polsek Johar Baru. Salah satunya melalui kegiatan patroli sambang kewilayahan yang dilakukan Aipda Ikhwan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kampung Rawa, pada Minggu malam (13/7/2025) pukul 21.30 WIB di wilayah RT 13 RW 05, Jalan Rawa Selatan 2, Kelurahan Kampung Rawa, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat.

Dalam kegiatan sambang tersebut, Aipda Ikhwan berdialog langsung dengan warga setempat, Bapak Soleh dan Bapak Nurohman, guna menyampaikan himbauan kamtibmas sekaligus menyerap aspirasi dan informasi terkait situasi lingkungan.

Aipda Ikhwan menekankan pentingnya deteksi dini dan pencegahan dini terhadap berbagai potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas), khususnya di wilayah pemukiman padat yang rentan terhadap aksi kejahatan jalanan dan konflik sosial.

“Kehadiran polisi di tengah masyarakat bukan hanya untuk patroli, tapi juga untuk mendengar, merangkul, dan menjaga rasa aman bersama,” ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro.

Sementara itu, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menambahkan bahwa kegiatan sambang rutin menjadi bagian dari strategi pemolisian yang berbasis komunitas. “Bhabinkamtibmas adalah mitra warga. Melalui dialog langsung seperti ini, kita bisa membangun kepercayaan dan sinergi dalam menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama,” ucapnya.

Kegiatan berlangsung dalam suasana penuh keakraban. Warga menyampaikan beberapa masukan terkait kondisi keamanan malam hari dan kebutuhan penerangan lingkungan. Aipda Ikhwan pun mengajak seluruh warga untuk aktif dalam ronda malam dan tidak ragu melapor jika ada hal-hal mencurigakan.

Sebagai penutup, disampaikan kepada warga agar segera menghubungi Call Center 110, Polsek Johar Baru, atau Bhabinkamtibmas setempat bila memerlukan bantuan atau informasi kamtibmas.

Dengan kehadiran dan komunikasi aktif seperti ini, diharapkan tercipta lingkungan yang aman, kondusif, dan penuh kepedulian antarwarga.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar