Pengamanan Ketat” Misa Requiem Bagi Paus Fransiskus Digelar di Gereja Katedral Jakarta”

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) — Dalam suasana penuh khidmat dan di bawah penjagaan maksimal aparat kepolisian, Misa Requiem atau Misa Kudus untuk mendoakan kedamaian kekal bagi jiwa-jiwa yang telah meninggal, khususnya bagi Bapa Suci Paus Fransiskus, berlangsung di Gereja Katedral Jakarta, Kamis (24/4/2025) pukul 18.00 WIB.

Kapolsek Sawah Besar, Kompol Rahmat Himawan, S.Sos., MH., memimpin langsung jalannya pengamanan, diawali dengan apel gabungan sebanyak : 31 personil dari berbagai satuan Kepolisian Republik Indonesia. Dalam arahannya, Kapolsek menekankan pentingnya kesiapsiagaan dan profesionalisme seluruh personel dalam menjaga keamanan dan kelancaran jalannya giat Doa bersama dan kegiatan ibadah tersebut.

Sementara sebanyak delapan personel dari tim Gegana Polda Metro Jaya juga diturunkan untuk melakukan sterilisasi menyeluruh di area Gereja Katedral. Hasil sterilisasi menunjukkan tidak ditemukan benda mencurigakan maupun potensi gangguan keamanan lainnya. Kapolsek pun memastikan bahwa lokasi dinyatakan aman dan seluruh kegiatan dapat berjalan dengan lancar.

Tak hanya itu, Kompol Rahmat juga turun langsung ke lapangan melakukan pengecekan personel yang bertugas mengatur arus lalu lintas, mengarah ke tempat perparkiran dan membantu para jemaat menyeberang serta memasuki area gereja dengan tertib.

Acara sakral ini turut dihadiri oleh tokoh-tokoh penting, termasuk Menteri Agama Prof. Dr. H. Nasaruddin Umar, MA., serta perwakilan dari Kedutaan Besar Swiss, Iran, dan Amerika Serikat. Sebanyak 3.700 jemaat hadir mengikuti misa yang dipimpin oleh Uskup Kardinal Ignatius Suharyo, Pr.

Hingga pukul 18.25 WIB, rangkaian Misa Requiem masih berlangsung dalam situasi yang aman dan kondusif, dengan suasana penuh ketenangan dan kekhusyukan.

Pengamanan dan partisipasi lintas instansi ini menjadi bukti nyata toleransi dan sinergi dalam menjaga keutuhan kehidupan beragama di Indonesia.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar