Pencuri Uang Terekam CCTV di Pondok Kopi, Pelaku Diduga Sudah Beraksi Berulang Kali

Harmoninews.com (JAKARTA) — Aksi pencurian uang terekam kamera CCTV di kawasan Rawadas, Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.

Dalam rekaman tersebut terlihat seorang pria masuk ke rumah warga dan mengambil dompet berisi uang sekitar Rp900.000.

Ardi, anak dari pemilik rumah, menjelaskan bahwa saat kejadian ibunya sedang beristirahat sepulang dari kontrol di rumah sakit. Di rumah juga ada ponakan Ardi yang turut beristirahat setelah pulang dari rumah sakit.

“Dari azan zuhur ibu saya lagi istirahat… Ponakan saya juga lagi istirahat. Pelaku datang tuh bukannya beli, dia langsung melongok untuk memantau keadaan rumah,” kata Ardi saat ditemui, Senin, 17/11/2025.

Menurut Ardi, pelaku tampak memantau situasi sekitar sebelum masuk ke dalam rumah. Dari rekaman CCTV terlihat pelaku menengok ke kanan, kiri, depan, dan belakang untuk memastikan kondisi sepi.

“Dia manggil ‘bu, bu’ dua kali. Karena nggak ada jawaban, dia langsung masuk. Ponakan saya yang lagi tidur nggak tahu kalau ada orang masuk,” ujar Ardi.

Pelaku kemudian mengambil dompet milik ibunya yang diletakkan di ruang tengah. Dompet tersebut berisi uang sekitar Rp900.000 yang rencananya digunakan untuk modal usaha.

Ardi menyebut peristiwa pencurian di rumah orang tuanya bukan kali pertama terjadi. Sebelumnya, dompet dan tabung gas juga pernah hilang dicuri.

“Ini bukan sekali. Bisa dibilang dua sampai tiga kali orang tua saya kehilangan dompet dan tabung gas,” katanya.

Pelaku diketahui seorang diri dan datang dengan sepeda motor dari arah Kanal Banjir Timur (KBT) menuju Pondok Kopi.

Meski belum membuat laporan ke pihak kepolisian, Ardi berharap kejadian ini mendapat perhatian agar pelaku segera tertangkap.

“Saya berharap semuanya bantu up biar pelaku jera. Semoga cepat ketangkep,” ujarnya.

M.NUR

Tuliskan Komentar