Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat terus dilakukan jajaran Polsek Johar Baru melalui peran aktif Bhabinkamtibmas. Pada Jumat (9/1/2026) dini hari sekitar pukul 01.00 WIB, Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru Aiptu Sunarto melaksanakan patroli wilayah sekaligus sambang ke Pos Satkamling RW 09, Jalan Johar Baru I, Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Sunarto bertemu dengan awak Satkamling RW 09, yakni Sadar dan Kuswanto. Sambang dialogis ini dilakukan sebagai bentuk sinergi antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan, khususnya pada jam-jam rawan dini hari.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Reynold E.P. Hutagalung menegaskan bahwa keberadaan pos satkamling memiliki peran penting dalam menciptakan lingkungan yang aman. “Satkamling merupakan garda terdepan keamanan lingkungan. Kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah warga bertujuan memperkuat kewaspadaan dan mencegah tindak kejahatan sejak dini,” ujar Reynold.
Sementara itu, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar mengapresiasi peran aktif warga dalam menjaga kamtibmas. “Kami mengajak masyarakat untuk terus meningkatkan patroli lingkungan dan saling berbagi informasi kewilayahan. Deteksi dini dan pencegahan dini menjadi kunci terciptanya situasi yang aman dan kondusif,” kata Saiful.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, khususnya kewaspadaan terhadap tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang kerap terjadi pada jam rawan. Warga diimbau untuk meningkatkan patroli permukiman serta segera menghubungi Call Center 110, Polsek Johar Baru, atau Bhabinkamtibmas apabila membutuhkan bantuan kepolisian.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di wilayah RW 09 Kelurahan Johar Baru terpantau aman dan kondusif, mencerminkan sinergi positif antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR
