Bhabinkamtibmas Kwitang Menghadiri Pemilihan Ketua RT 02 RW 05 Kwitang

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Aiptu Adrian selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Kwitang menghadiri Pemilihan Dan Peremajaan Ketua RT 02 RW 05 Kelurahan Kwitang Jalan Kramat 1 F RT 02 RW 05 Kelurahan Kwitang, Senen Jakarta Pusat. Rabu (09/10/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Staff Kelurahan Kwitang, Ketua PPK, Sekel, Kasie Pem, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua LMK, Ketua FKDM,Ketua RW 05, Perwakilan RT

Dalam Pemilihan Ketua RT 02 tersebut dilakukan dengan Aklamasi karena cuma Satu Pasangan Calon petahana dengan masa periode 2024 S/d 2029 dengan dimenangkan oleh ibu Laura.

Aiptu Adrian menyampaikan pesan dari Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Senen AKP Bambang Santoso., SH.,MH mengatakan Kehadiran Bhabinkamtibmas disetiap Pemilihan RT maupun RW untuk saling bersinergi antara steakholder dan juga mengajak Mari bersama-sama menjaga kedamaian dalam proses pemilihan pilkada DKI Jakarta tahun 2024 berjalan aman dan nyaman.

Disamping itu Aiptu Adrian juga menyampaikan dalam arahan nya Apabila melihat gangguan kamtibmas segera melaporkan ke Polsek Senen atau Call Center 110, untuk di tindak lanjuti oleh petugas kepolisian.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar