Harmoninews.com (Jakarta Pusat) — Polsek Sawah Besar melalui Unit Samapta terus mendekatkan layanan kepolisian kepada masyarakat. Kamis (29/1/2026) malam, BRIGADIR Sandi Setiawan melaksanakan patroli dialogis sekaligus sosialisasi layanan laporan dan curhat kamtibmas melalui sistem barcode serta call center 110 kepada warga di Jalan Pangeran Jayakarta, Kelurahan Mangga Dua Selatan, Kecamatan Sawah Besar. Kegiatan ini bertujuan agar warga semakin mudah, cepat, dan berani menyampaikan informasi gangguan keamanan kepada Polri.
Dalam kegiatan tersebut, Brigadir Sandi Setiawan menyambangi pos keamanan lingkungan dan bertemu warga bernama Agustinus. Ia memberikan penjelasan langsung mengenai cara penggunaan barcode “Sahabat Patroli Polisi” untuk pelaporan, serta menekankan pesan kewaspadaan terhadap potensi gangguan kamtibmas, khususnya kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor) di lingkungan permukiman, terlebih di musim penghujan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombespol Dr. Reynold E.P. Hutagalung, S.E., S.I.K., M.Si., M.H.
menegaskan bahwa pemanfaatan teknologi seperti barcode menjadi bagian dari komitmen Polri dalam memberikan pelayanan yang presisi. “Kami ingin masyarakat tidak ragu melapor. Dengan sistem barcode dan layanan 110, Polri hadir lebih dekat, responsif, dan transparan dalam menjaga keamanan warga,” ujarnya.
Penekanan juga disampaikan Kapolsek Sawah Besar Kompol Rahmat Himawan. Ia mengajak masyarakat untuk aktif berperan menjaga lingkungannya. “Keamanan bukan hanya tugas polisi, tapi tanggung jawab bersama. Laporkan sekecil apa pun potensi gangguan melalui barcode atau 110 agar bisa segera ditindaklanjuti,” kata Rahmat, sembari menambahkan bahwa situasi wilayah Sawah Besar saat ini dalam keadaan aman dan kondusif.
Sejumlah warga menyambut baik kegiatan tersebut. Mereka menilai sosialisasi barcode memudahkan komunikasi dengan polisi dan berharap kegiatan patroli dialogis seperti ini terus ditingkatkan. Warga juga menyarankan agar informasi layanan barcode lebih sering disosialisasikan hingga ke gang-gang permukiman, sehingga semakin banyak masyarakat paham dan merasa dilibatkan dalam menjaga kamtibmas.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR







Komentar