Harmoninews.com (Jakarta Utara) — Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Metro Jakarta Utara kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan edukasi kepada masyarakat, khususnya generasi muda. Kali ini, upaya tersebut diwujudkan melalui kegiatan Podcast Sat Reskrim yang digelar di Lobi Lantai 2 Polres Metro Jakarta Utara, Kamis (24/4).
Mengusung tema “Bahaya Tawuran”, podcast ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Pra Surnas yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap dampak negatif aksi tawuran, terutama di kalangan pelajar dan remaja.
Dua narasumber utama yang hadir dalam sesi ini adalah IPTU Syaiful Hidayat, S.H., M.H., selaku Kasubnit 2 Unit 3 Sat Reskrim, dan IPDA Kadek Ayu Widya Lestri, S.Tr.K., M.Si., Kasubnit 1 Unit 3 Sat Reskrim. Keduanya memberikan pemaparan yang mendalam mengenai latar belakang sosial terjadinya tawuran, dampak hukum, serta pendekatan preventif yang dapat dilakukan oleh pihak kepolisian bersama masyarakat.
Acara ini dipandu dengan hangat oleh Brigadir Mutiara Ayu Rahmawati, S.H., yang mampu membawa suasana podcast menjadi lebih interaktif dan mudah dipahami oleh berbagai kalangan.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Benny Cahyadi, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan apresiasi atas suksesnya kegiatan ini. “Podcast ini menjadi sarana komunikasi yang efektif untuk mendekatkan kepolisian dengan masyarakat. Harapannya, pesan-pesan yang kami sampaikan dapat menjadi pencegahan dini terhadap potensi tawuran,” ujarnya.
Kegiatan berlangsung dengan lancar, tertib, dan tetap dalam suasana yang kondusif. Masyarakat dan kalangan internal Polres menyambut positif inisiatif ini sebagai langkah inovatif dalam mengedukasi dan membangun kesadaran hukum.
M.NUR
Komentar