Sambang Siskamling RW 08 Kebon Kacang, Polisi Ajak Warga Perkuat Pengawasan Lingkungan

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) — Anggota Bhabinkamtibmas Kelurahan Kebon Kacang Aiptu Suhartono melaksanakan kegiatan sambang Siskamling di Pos Kamling RW 08, Kelurahan Kebon Kacang, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat, pada Selasa malam, (13/1/2026), sekitar pukul 23.30 WIB. Kegiatan berlangsung hingga selesai dengan situasi wilayah terpantau aman dan kondusif.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Aiptu Suhartono menyambangi petugas Siskamling, Bapak Agus, yang tengah melaksanakan tugas jaga malam di Pos Satkamling RW 08. Dalam dialog yang berlangsung santai namun komunikatif, petugas menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas penting. Salah satu poin utama adalah ajakan agar petugas Satkamling berperan aktif memberikan imbauan kepada para remaja dan anak-anak muda agar tidak terlibat dalam aksi tawuran yang berpotensi mengganggu ketertiban umum dan membahayakan keselamatan.

Selain itu, Aiptu Suhartono juga menekankan pentingnya peningkatan pengawasan dan patroli rutin di lingkungan sekitar. Diharapkan, Satkamling tidak hanya berjaga di pos, tetapi juga melakukan pemantauan keliling untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan, seperti pencurian, perkelahian, atau tindakan kriminal lainnya

Imbauan lainnya berkaitan dengan kewajiban tamu atau pendatang untuk melapor kepada petugas Siskamling. Setiap tamu yang datang ke lingkungan RW 08 dianjurkan melapor untuk kemudian diteruskan kepada Ketua RT maupun RW sebagai bentuk pendataan dan pengawasan, demi menjaga keamanan bersama.

Dalam melaksanakan tugas, petugas Satkamling juga diingatkan agar selalu mengedepankan sikap sopan dan santun, termasuk saat melakukan pemeriksaan terhadap orang yang dicurigai. Pendekatan humanis dinilai penting untuk menjaga suasana tetap kondusif serta menghindari kesalahpahaman antara petugas dan warga.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Reynold E.P Hutagalung, menegaskan bahwa Kehadiran petugas kepolisian dalam kegiatan sambang ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, sekaligus mendorong peran aktif warga dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

”Melalui komunikasi langsung di pos kamling, diharapkan terjalin kolaborasi yang semakin kuat antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif, ucap Reynold.

Kapolsek Metro Tanah Abang Kompol Haris Akhmat Basuki, menambahkan Kegiatan sambang seperti ini rencananya akan terus dilakukan secara berkala sebagai bagian dari upaya preventif kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polsek Metro Tanah Abang.

Petugas Siskamling juga diminta agar mampu mengidentifikasi secara dini potensi gangguan kamtibmas di wilayahnya. Setiap temuan atau indikasi yang berpotensi menimbulkan kerawanan diharapkan segera dikoordinasikan dengan tiga pilar. Hal ini penting untuk memastikan penanganan cepat dan tepat jika terjadi permasalahan di tengah masyarakat.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar

Komentar