Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Dengan mempererat silaturahmi masyarakat Aipda Anwar selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Pegangsaan melaksanakan sambang Kamtibmas depan Pos Sekretariat Rw. 02 Menteng, Jakarta Pusat. Sabtu (5/10/2024).
Meneruskan pesan Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro melalui Kapolsek Metro Menteng Kompol Bayu Marfiando, agar dapat bertukar informasi demi menjalin kamtibmas yang aman dan nyaman.
Aipda Anwar bertemu Mart Ardiansyah selaku ketua Rw. 02 dan Udin Prasetyo dari LMK Pegangsaan memberikan imbauan kamtibmas terkait maraknya menjelang Pilkada agar warga masyarakat tetap aman dan nyaman
Aipda Anwar juga berkoordinasi dengan ketua Rw. 02 agar giat renovasi kantor Sekertariat untuk puingnya segera di angkut agar tidak menggangu aktivitas masyarakat sekitarnya.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR