Safari Kultum Bulan Ramadhan di MTs Rabiah Al Adawiyah: Langkah Polsek Cakung untuk Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

Harmoninews.com (Jakarta) – Polsek Cakung melalui Bhabinkamtibmas Kel. Ujung Menteng AIPTU Sulistyo, melaksanakan kegiatan Safari Kultum Bulan Ramadhan di MTs Rabiah Al Adawiyah Cakung, pada Rabu (12/03/25) sore.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pembinaan rohani sekaligus mengedukasi para siswa mengenai pentingnya menjaga perilaku selama bulan suci Ramadhan, serta menghindari kenakalan remaja yang kerap terjadi selama bulan puasa.

Dengan tema “Ramadhan yang Damai dan Berkah”, AIPTU Sulistyo mengingatkan para siswa untuk lebih fokus pada ibadah dan menghindari kegiatan yang bisa menimbulkan keributan, seperti kegiatan takjil atau sahur on the road yang sering kali berujung pada tawuran antar kelompok.

Menurutnya, kegiatan seperti ini tidak hanya membahayakan diri sendiri, tetapi juga dapat merusak ketenangan lingkungan.

“Ramadhan adalah bulan penuh berkah. Mari manfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan ibadah, bukan malah terjerumus dalam hal-hal negatif yang justru bisa mengganggu ketertiban umum,” ujar AIPTU Sulistyo dalam pesan penyuluhannya kepada para siswa yang hadir.

Selain memberikan pembinaan agama, AIPTU Sulistyo juga menyampaikan tentang pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan di wilayah tersebut.

Ia mengajak siswa dan warga sekitar untuk bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menciptakan suasana yang aman dan kondusif di Kecamatan Cakung, terutama selama bulan Ramadhan.

“Apabila ada informasi terkait tindakan kriminal atau potensi gangguan keamanan, kami harap masyarakat tidak ragu untuk segera melaporkannya melalui Call Center Polsek Cakung di nomor 081211888686 yang siap menerima laporan 24 jam,” tambah AIPTU Sulistyo.

Pembinaan yang dilakukan oleh Kepolisian setempat diharapkan bisa memberikan dampak positif bagi generasi muda, serta membantu menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warga Kecamatan Cakung.

Kegiatan Safari Kultum ini mendapat sambutan positif dari warga dan pihak sekolah. Para guru dan siswa berharap agar kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kedamaian di tengah masyarakat.

Dengan terjalinnya komunikasi yang baik antara polisi, sekolah, dan masyarakat, diharapkan kawasan Cakung dapat terus berkembang menjadi wilayah yang lebih aman, damai, dan penuh berkah, khususnya di bulan Ramadhan yang suci ini.

M.NUR

Tuliskan Komentar

Komentar