Polsek Senen Amankan Acara Haflah dan Silaturahmi Idul Fitri 1446 H di Dewan Dakwah

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Dalam rangka menjaga kondusivitas dan kelancaran acara Haflah dan Silaturahmi Idul Fitri 1446 H/2025 M, Polsek Senen bersama sejumlah unsur pengamanan lainnya melaksanakan kegiatan pengamanan pada Sabtu (19/4/2025) di Gedung Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia, Jl. Kramat Raya No. 45, Jakarta Pusat.

Acara yang dimulai pukul 08.30 WIB tersebut dihadiri oleh sekitar 500 peserta dari berbagai kalangan. Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda tahunan dalam menyambut Hari Raya Idul Fitri, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar umat Muslim di wilayah Jakarta Pusat.

Pengamanan melibatkan 9 personel dari Polsek Senen yang dipimpin langsung oleh AKP Basuki Rahmat. Selain itu, turut hadir petugas dari Dinas Perhubungan Kecamatan Senen yang dikoordinatori oleh Bapak Endang, serta 7 personel pengamanan dalam (Pamdal) di bawah komando Bapak Samsuri.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, melalui Kapolsek Senen Kompol Bambang Santoso menyampaikan bahwa pengamanan kegiatan keagamaan seperti ini merupakan bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat, guna menciptakan suasana aman, tertib, dan khidmat.

Kegiatan berjalan lancar tanpa hambatan berarti, dengan partisipasi aktif dari masyarakat dan kerja sama yang baik antara petugas dan panitia penyelenggara.

Humas Polres Metro Jakarta Pusat

M.NUR

Tuliskan Komentar

Komentar