Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Polri terus mengintensifkan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di kawasan Kebon Kacang Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Selasa (25/11/2025). seiring meningkatnya mobilitas masyarakat pada jam-jam sibuk.
Kepadatan aktivitas di wilayah yang dikenal sebagai salah satu pusat perbelanjaan dan pemukiman padat tersebut menuntut kehadiran personel di lapangan untuk memastikan kelancaran perjalanan warga. Selain mengatur laju kendaraan bermotor, petugas turut memantau arus pejalan kaki yang memadati trotoar dan area penyeberangan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro menyampaikan langkah antisipatif dilakukan melalui penerapan rekayasa lalu lintas secara dinamis, menyesuaikan kondisi di setiap titik kerawanan.
Ketika terjadi penumpukan kendaraan, petugas segera melakukan pengalihan arus dan memperluas ruang gerak kendaraan guna mencegah terjadinya kemacetan berkepanjangan. Tak hanya itu, koordinasi juga diperkuat dengan pengelola kawasan, terutama pusat perbelanjaan dan fasilitas umum yang kerap menjadi sumber peningkatan volume kendaraan, baik dari warga lokal maupun pengunjung luar daerah, ucap Susatyo.
Kapolsek Metro Tanah Abang Kompol Haris Akhmat Basuki menambahkan
Upaya yang dilakukan Polri mendapat respons positif dari masyarakat, yang merasa terbantu dengan kehadiran petugas dalam mengurai kemacetan.
Dengan pengawasan yang dilakukan secara konsisten, Polri berharap suasana aman, nyaman, dan tertib dapat terus terjaga, terutama di lokasi-lokasi yang menjadi pusat pergerakan warga. Pengendalian lalu lintas ini sekaligus menjadi komitmen Polri dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, khususnya pada saat puncak mobilitas.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR







Komentar