Polisi Tunjukkan Pendekatan Humanis dalam Kawal Aksi Demo Mahasiswa di Depan Kemenag RI

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) — Pengamanan bukan sekadar menjaga, tapi merangkul dengan komunikasi yang humanis.” Semangat itu menjadi dasar jajaran Polsek Sawah Besar, di mana giat ini di awali dengan apel dan arahan pimpinan dalam mengawal aksi unjuk rasa, yang digelar oleh Gerakan Mahasiswa Jakarta NTB di depan Kementerian Agama RI, Rabu (1/10/2025).

Aksi yang berlangsung mulai pukul 13.30 WIB ini diikuti sekitar 10 orang mahasiswa dengan tuntutan mendesak pencopotan pejabat Kanwil Kemenag NTB. Massa membawa spanduk dan pengeras suara untuk menyampaikan aspirasinya.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan bahwa Polri selalu mengedepankan pendekatan persuasif dalam pengamanan aksi unjuk rasa. “Kami berkomitmen menjaga kebebasan berekspresi masyarakat dengan cara yang tertib, aman, dan tetap menghargai hak-hak para pengunjuk rasa. Tugas polisi adalah memastikan aspirasi tersampaikan tanpa ada gangguan,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Sawah Besar, Kompol Rahmat Himawan, yang memimpin langsung pengamanan di lokasi, menekankan pentingnya sinergi antara mahasiswa dan aparat keamanan. “Kami hadir untuk mengawal, bukan menghalangi. Dengan komunikasi yang baik, pengamanan bisa berjalan lancar dan aspirasi tetap tersampaikan,” katanya.

Dalam pengamanan tersebut, sebanyak 10 personel diterjunkan. Aksi berjalan damai tanpa insiden, dan sekitar pukul 14.14 WIB massa membubarkan diri dengan tertib setelah menyampaikan orasi.

Seusai kegiatan, salah satu perwakilan mahasiswa, Al Taufik Al Falah, menyampaikan apresiasi sekaligus catatan. “Kami berterima kasih kepada kepolisian yang sudah mengawal aksi ini dengan tertib dan ramah. Namun, ke depan kami berharap aparat lebih terbuka dalam memberikan ruang dialog agar tuntutan mahasiswa bisa lebih didengar,” ujarnya.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar

Komentar