Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah dan memperkuat sinergi dengan masyarakat, Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru Aiptu Sunarto melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis, Sambang Warga Door to Door, serta Cooling System di wilayah RW 10 Kelurahan Johar Baru, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat, pada Selasa (4/11/2025) pukul 09.30 WIB.
Kegiatan yang berlangsung di Jl. Kramat Jaya Baru, RW 10, Johar Baru ini dilakukan dengan menyambangi sejumlah warga, di antaranya Bapak Kosim dan Bapak Dede. Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Sunarto menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar warga senantiasa menjaga keamanan lingkungan secara bersama-sama serta aktif memberikan informasi kepada aparat kepolisian bila terjadi potensi gangguan di sekitar tempat tinggal mereka.
Ia juga mengingatkan pentingnya peran orang tua dalam mengawasi anak-anak remajanya agar tidak nongkrong hingga larut malam dan tidak mudah terprovokasi untuk ikut dalam aksi tawuran antarwarga.
“Mari kita bersama-sama menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan tertib. Apabila ada gangguan Kamtibmas, segera hubungi Polsek Johar Baru, Bhabinkamtibmas setempat, atau Call Center Polisi 110,” ujar Aiptu Sunarto.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro menyatakan bahwa kegiatan patroli dialogis dan sambang warga merupakan bentuk nyata pendekatan humanis Polri kepada masyarakat. “Polri hadir di tengah masyarakat bukan hanya untuk menegakkan hukum, tetapi juga membangun komunikasi dan kepercayaan agar warga merasa aman serta terlibat aktif dalam menjaga lingkungannya,” tutur Kombes Pol Susatyo.
Sementara itu, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menegaskan bahwa kegiatan sambang dan cooling system terus digencarkan sebagai langkah preventif dalam menjaga keamanan wilayah. “Kami mengarahkan seluruh personel Bhabinkamtibmas untuk aktif turun ke masyarakat, mendengar aspirasi warga, dan memberikan imbauan agar bersama-sama menjaga wilayah Johar Baru tetap kondusif,” ujar Kompol Saiful.
Kegiatan berjalan dengan aman, lancar, dan mendapat sambutan positif dari masyarakat. Warga menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas yang secara rutin melakukan patroli dan komunikasi langsung dengan warga, sehingga rasa aman dan kedekatan antara polisi dan masyarakat semakin kuat.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR







Komentar