Bhabinkamtibmas Rawasari Perkuat Sinergi dengan Warga Rawasari Lewat Sambang Malam

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Kelurahan Rawasari Polsek Cempaka Putih melaksanakan kegiatan sambang dan cooling system pada Jumat malam (9/1/2026).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Jlalan Percetakan Negara IXA RT 06 RW 04, Kelurahan Rawasari, Kecamatan Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Bhabinkamtibmas Kelurahan Rawasari, Aiptu Ronianto, menyambangi Ketua RW 04, Bapak Jandiaman Sinaga, guna mempererat silaturahmi serta menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat.

Dalam sambang tersebut, Bhabinkamtibmas mengajak pengurus lingkungan dan warga untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kejahatan serta mengingatkan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. Selain itu, turut disosialisasikan layanan call center 110 sebagai sarana pengaduan cepat apabila terjadi gangguan kamtibmas atau membutuhkan kehadiran petugas kepolisian.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Reynold E.P Hutagalung, menegaskan bahwa kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat merupakan ujung tombak Polri dalam menciptakan rasa aman.

“Kegiatan sambang dan cooling system ini adalah bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. Kami ingin memastikan komunikasi antara polisi dan warga terjalin dengan baik sehingga potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini,” ujar Kapolres.

Sementara itu, Kapolsek Cempaka Putih, Kompol Pegky Sukmawan, menyampaikan bahwa kegiatan sambang rutin, khususnya pada malam hari, sangat efektif untuk membangun kepercayaan publik.

“Melalui sambang dan dialog langsung dengan tokoh masyarakat, kami dapat menyerap informasi, menyampaikan imbauan kamtibmas, serta mengajak warga untuk bersama-sama menjaga lingkungan agar tetap aman dan kondusif,” ungkap Kompol Pegky.

Dengan kegiatan ini, diharapkan sinergi antara Polri dan masyarakat semakin kuat sehingga wilayah Cempaka Putih, khususnya Kelurahan Rawasari, tetap dalam kondisi aman, nyaman, dan kondusif.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar

Komentar