Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Bhabinkamtibmas Kelurahan Kenari, Bripka M. Faisal, melaksanakan kegiatan sambang sekaligus cooling system di wilayah RW 02 Kelurahan Kenari, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, pada Sabtu (15/11/2025) pukul 15.00 WIB.
Kegiatan yang berlangsung di Jalan Jambrut RT 008/002 tersebut turut dihadiri Kasipem Kelurahan Kenari, Ibu Nisa, dan Ketua RW 02, Bapak Franz Issak. Dalam kesempatan itu, Bripka Faisal menyampaikan berbagai imbauan kamtibmas kepada perangkat lingkungan serta melakukan dialog untuk mengetahui kondisi keamanan terkini di wilayah tersebut.
Sejumlah hal penting turut menjadi perhatian dalam kegiatan sambang ini, antara lain deteksi dini potensi gangguan kamtibmas, antisipasi kerawanan wilayah, serta upaya pencegahan tindak kejahatan, khususnya curanmor dan kejahatan jalanan lainnya. Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk saling bertukar informasi dan berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.
Selain itu, masyarakat diimbau untuk segera menghubungi Call Center Polisi 110 apabila membutuhkan kehadiran petugas atau menemukan kejadian mencurigakan di lingkungan sekitar.
Kapolres Metro Jakarta Pusat KBP Susatyo Purnomo Condro, melalui Kapolsek Senen AKP Andre Try Putra, menegaskan bahwa kegiatan sambang dan cooling system akan terus digencarkan guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Senen.
Humas Polres Metro Jakarta Pusat
M.NUR













Komentar