Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Guna memastikan aktivitas warga tetap aman pascahujan, jajaran kepolisian melakukan pengecekan kondisi genangan air di wilayah Kelurahan Galur, Kecamatan Johar Baru, Rabu (14/1/2026) sore.
Pengecekan dilakukan sekitar pukul 16.40 WIB hingga selesai di sepanjang Jalan Galur Selatan RW 01 dan RW 02. Kapolsubsektor Galur Aiptu Zulfikar Hasubuan turun langsung ke lapangan untuk memantau kondisi lingkungan, khususnya potensi genangan air dan ketinggian aliran kali.
Hasil pengecekan menunjukkan bahwa genangan air di Jalan Galur Selatan terpantau nihil dan kondisi lingkungan aman. Selain itu, ketinggian Kali Anak Sentiong tercatat sekitar 40 sentimeter, masih dalam batas aman sehingga warga dapat beraktivitas seperti biasa tanpa gangguan.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Reynold E.P. Hutagalung menegaskan bahwa pemantauan kondisi lingkungan merupakan langkah antisipatif dalam menghadapi potensi dampak cuaca ekstrem. “Pengecekan genangan air dilakukan untuk memastikan keselamatan warga serta memberikan rasa tenang kepada masyarakat. Kami ingin memastikan tidak ada potensi banjir yang mengganggu aktivitas warga,” ujar Reynold.
Sementara itu, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menyampaikan bahwa jajaran kepolisian akan terus berkoordinasi dengan unsur kewilayahan dalam memantau kondisi lingkungan. “Kami rutin melakukan pengecekan, terutama di wilayah yang berpotensi terdampak hujan. Hingga saat ini, situasi di Kelurahan Galur masih aman dan terkendali,” kata Saiful.
Dengan pemantauan yang berkelanjutan ini, Polsek Johar Baru berharap dapat mencegah potensi gangguan akibat genangan air sekaligus memastikan warga Kelurahan Galur tetap merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR













Komentar