Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Upaya menciptakan keamanan maksimal di wilayah pemukiman terus digencarkan Polri. Pada Senin (28/4/2025) dini hari, pukul 02.10 WIB hingga selesai, Bhabinkamtibmas Kelurahan Harapan Mulia, Aipda Mahfudz Fadhilla, melaksanakan kegiatan Monitoring Siskamling di Pos Kamling RW 06, Kelurahan Harapan Mulia, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Mahfudz melakukan koordinasi langsung dengan awak siskamling, Bapak Lili dan rekan-rekan lainnya. Fokus utama monitoring kali ini adalah mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas seperti curanmor, peredaran narkoba, hingga potensi tawuran warga.
Tak hanya itu, Aipda Mahfudz juga memberikan himbauan tegas tentang pentingnya penerapan sistem one gate untuk meningkatkan pengawasan, khususnya terhadap anak muda yang kerap nongkrong hingga larut malam, demi mencegah terjadinya keributan atau tawuran.
Kapolsek Kemayoran, Kompol Agung Ardiansyah, menegaskan pentingnya langkah preventif di lingkungan pemukiman.
“Kami menginstruksikan seluruh Bhabinkamtibmas untuk aktif turun langsung ke lapangan, mendeteksi dini segala potensi gangguan kamtibmas. Keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama,” tegasnya.
Sementara itu, Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol. Susatyo Purnomo Condro, juga memberikan perhatian serius terhadap upaya penguatan keamanan berbasis komunitas.
“Kegiatan seperti monitoring Siskamling adalah ujung tombak pencegahan. Kita tidak boleh memberi ruang bagi kejahatan sekecil apapun di wilayah Jakarta Pusat,” ujar Kapolres.
Monitoring malam itu disambut antusias oleh awak siskamling setempat. Salah satu petugas, Bapak Lili, menyampaikan apresiasi kepada pihak kepolisian.
“Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Pak Bhabin yang terus mendukung dan menguatkan semangat kami menjaga lingkungan. Ini membuat warga merasa lebih aman,” ungkapnya.
Kegiatan berlangsung dalam situasi aman, tertib, dan terkendali. Sinergi antara kepolisian dan warga diharapkan terus menjadi benteng kuat menjaga kondusifitas wilayah Kemayoran.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR
Komentar