Harmoninews.com (Jakarta Pusat) — Upaya menjaga keamanan lingkungan terus dilakukan melalui pendekatan humanis. Bhabinkamtibmas Kelurahan Kampung Rawa, Aiptu Ikhwan, melaksanakan kunjungan dan silaturahmi dengan tokoh masyarakat RW 05 pada Minggu (25/1/2026) sekitar pukul 14.15 WIB, sebagai bagian dari penguatan sinergi dan komunikasi kewilayahan.
Kegiatan berlangsung di Jalan Rawa Selatan 3 RT 04 RW 05, Kelurahan Kampung Rawa, Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Ikhwan berdialog bersama Ketua RW 05 Bapak Chairudin, Bapak Abu Bakar selaku DKM Masjid Shulhul Majaami, serta Bapak Nazar selaku LMK RW 05 Kampung Rawa.
Silaturahmi ini menjadi ruang komunikasi dua arah antara Polri dan unsur masyarakat, sekaligus sarana penyampaian pesan-pesan kamtibmas. Bhabinkamtibmas mengimbau agar seluruh elemen warga meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan, khususnya pencurian kendaraan bermotor (curanmor), serta aktif bertukar informasi terkait kondisi lingkungan sekitar.
Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Reynold E.P. Hutagalung menegaskan bahwa peran Bhabinkamtibmas sebagai penghubung antara Polri dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan keamanan berbasis partisipasi warga. “Kunjungan dan silaturahmi dengan tokoh masyarakat merupakan langkah strategis untuk membangun kepercayaan. Dengan komunikasi yang baik, potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini,” ujar Reynold.
Sementara itu, Kapolsek Johar Baru Kompol Saiful Anwar menekankan pentingnya kolaborasi seluruh unsur masyarakat dalam menjaga ketertiban lingkungan. “Kami mengajak tokoh agama, tokoh masyarakat, dan warga untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas. Apabila membutuhkan bantuan kepolisian, segera hubungi Bhabinkamtibmas, Polsek Johar Baru, atau Call Center 110,” ungkap Saiful.
Melalui kegiatan silaturahmi ini, diharapkan terbangun kebersamaan dan sinergi yang semakin kuat antara Polri dan masyarakat RW 05 Kelurahan Kampung Rawa dalam mewujudkan lingkungan yang aman, damai, dan kondusif.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR







Komentar