Patroli Dialogis di Objek Vital, Bhabinkamtibmas Pegangsaan Tingkatkan Keamanan Bank BCA

Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) terus dilakukan oleh jajaran Polsek Metro Menteng, khususnya pada objek-objek vital perbankan. Bhabinkamtibmas Kelurahan Pegangsaan, Aipda H.M. Adhy M.N., melaksanakan patroli dialogis serta sambang kamtibmas di Bank BCA yang berlokasi di Jalan Pegangsaan Timur No. 1, Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat. Kegiatan ini bertujuan mengantisipasi potensi pencurian, tindak kejahatan, serta gangguan kamtibmas di lingkungan perbankan. Rabu (7/1/2026)

Dalam kegiatan tersebut, Aipda Adhy berdialog langsung dengan petugas keamanan Bank BCA, Bapak Gagah dan Bapak Nusrudi. Ia menyampaikan imbauan kamtibmas agar petugas keamanan senantiasa meningkatkan kewaspadaan dengan melakukan patroli rutin dan menyeluruh di area bank, baik di dalam gedung, area parkir, maupun sekitar mesin ATM.

“Lingkungan perbankan merupakan objek vital yang membutuhkan pengamanan ekstra. Oleh karena itu, patroli harus dilaksanakan secara berkala dan pengawasan perlu ditingkatkan, terutama pada jam-jam rawan, guna mencegah terjadinya pencurian dan kejahatan lainnya,” ujar Aipda Adhy.

Selain itu, Aipda Adhy juga mengingatkan pentingnya koordinasi yang cepat dengan pihak kepolisian apabila ditemukan aktivitas mencurigakan, sehingga potensi gangguan kamtibmas dapat ditangani secara cepat dan tepat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Reynold E.P. Hutagalung, menegaskan bahwa patroli dialogis dan pengamanan objek vital merupakan bagian dari komitmen Polri dalam memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Kami terus mendorong jajaran untuk meningkatkan patroli preventif di objek-objek vital, termasuk perbankan. Sinergi antara kepolisian dan petugas keamanan sangat penting dalam mencegah gangguan kamtibmas serta menjaga kepercayaan masyarakat,” kata Kombes Pol Reynold.

Sementara itu, Kapolsek Metro Menteng, Kompol Rezha Rahandhi, menyampaikan bahwa Polsek Metro Menteng akan terus mengintensifkan patroli kewilayahan dan sambang dialogis sebagai langkah pencegahan dini.

“Kami mengajak seluruh petugas keamanan dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Dengan kerja sama yang baik, situasi kamtibmas di wilayah Menteng dapat tetap aman dan kondusif,” ujar Kompol Rezha.

Melalui patroli dialogis ini, diharapkan tercipta sinergitas yang semakin kuat antara kepolisian dan petugas keamanan perbankan, sehingga potensi tindak kejahatan dan gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi nasabah dan masyarakat sekitar.

(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)

M.NUR

Tuliskan Komentar

Komentar