Harmoninews.com (Jakarta Pusat) – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan lingkungan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Johar Baru, Aiptu Sunarto, melaksanakan kegiatan sambang dan cooling system di Poskamling RW 06 yang berlokasi di Jalan Percetakan Negara II, Johar Baru, Jakarta Pusat, pada Senin dini hari (27/04/2015, pukul 00.15 WIB.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Sunarto bertemu dengan Bapak Dwis Paryanto, petugas jaga poskamling RW 06. Pertemuan berlangsung hangat dan penuh semangat kerja sama. Keduanya bertukar informasi seputar situasi kamtibmas di lingkungan setempat, khususnya potensi kerawanan yang dapat muncul selama malam hari.
Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, menegaskan pentingnya kegiatan seperti ini untuk mendorong kehadiran polisi di tengah masyarakat. “Langkah sambang dan dialogis yang dilakukan Bhabinkamtibmas merupakan bagian dari pendekatan humanis yang efektif dalam membina keamanan wilayah,” ungkapnya.
Sementara itu, Kapolsek Johar Baru, Kompol Saiful Anwar, mengapresiasi peran aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan. “Kami berharap sinergi antara masyarakat dan Bhabinkamtibmas terus ditingkatkan. Patroli dan komunikasi aktif di poskamling merupakan garda terdepan dalam mencegah tindak kejahatan,” ujarnya.
Melalui sambang ini, Bhabinkamtibmas juga mengimbau agar masyarakat tetap waspada, meningkatkan patroli mandiri di permukiman, serta tidak ragu melaporkan jika ada kejadian mencurigakan atau tindak pidana ke pihak kepolisian. Kolaborasi dengan para pemangku kepentingan (stakeholder) terus diperkuat guna menciptakan lingkungan yang aman dan tertib.
Kegiatan ini menjadi bukti konkret komitmen Polri dalam menjaga keamanan hingga ke tingkat akar rumput, dengan menggandeng warga sebagai mitra utama dalam menjaga ketertiban di tengah masyarakat.
(Humas Polres Metro Jakarta Pusat)
M.NUR
Komentar